Jurnalisnusantara.com | Tangsel. – Pelaksanaan kegiatan Santri Nyi Walidah dalam rangkaian kegiatan Pesantren Ramadhan yang diadakan di Rumah Yatim dan Tahfidz Muhammadiyah Kebayoran Baru yang berlokasi di Jl. Masjid Al-Mabrur Pisangan Ciputat Tangerang, berjalan dengan lancar.
Kegiatan Santri Nyi Walidah ini diadakan selama 2 hari 1 malam yang diikuti oleh Ibu-ibu jama’ah pengajian rutin, bertepatan pada malam ganjil di 10 hari terakhir bulan Ramadhan tahun ini (5-6/04/24).
Tanggal tersebut diambil karena berkesinambungan dengan tema yang diusung yakni “Menjemput Malam Lailatul Qadr” diharapkan para Santri Nyi Walidah dapat menyelami kembali makna Lailatul Qadr itu sendiri dan juga kiat-kiat amalan ibadah yang harus ditegakkan demi menjemput malam Lailatul Qadr.
Adapun yang mengisi sebagai pemberi materinya adalah, Ustadz Abdurrahman Wahid, dan Ustadz Mohammad Maskur.
Turut hadir pula mengikuti kegiatan acara Santri Nyi Walidah yaitu, Ketua Majelis Dikdasmen PCM Kebayoran Baru Ustadz Syahrul Zamal, serta Ketua Majelis Pemberdayaan Kesejahteraan Sosial Kebayoran Baru Ustadz Syaiful Amri.
Kegiatan Santri Nyi Walidah merupakan satu rangkaian dalam kegiatan Pesantren Ramadhan yang diadakan di Rumah Yatim dan Tahfidz Muhammadiyah Kebayoran Baru pada tahun ini. Acara ini juga dibarengi dengan santunan kepada para janda dan juga jamaah pengajian rutin.
Diharapkan dengan adanya acara ini dapat memberi Inside baru bagi para jamaah, dan menjadi penyemangat bagi para jamaah untuk terus-menerus dan tidak putus dalam belajar Al-Qur’an. (Mzl/Wan)