December 27, 2024

JN | TNI AL, Lantamal XII,- Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) XII Pontianak Laksamana Pertama TNI Suharto, S.H., M.Si.(Han) dengan resmi membuka kejuaraan bulutangkis se-Kalbar, Sirkuit Junior Tangkas (SJT) Danlantamal XII Cup Tahun 2022, bertempat di Gedung Olahraga Tabrani Ahmad, Jalan Tabrani Ahmad, Pontianak Barat, Kota Pontianak, Kalbar, Selasa (13/12/2022).

Kejuaraan Bulutangkis se-Kalbar Sirkuit Junior Tangkas Danlantamal XII Cup 2022 terbuka untuk kelompok umur dan beregu se-Provinsi Kalimantan Barat. Para peserta yang mengikuti adalah untuk kategori usia yang diikuti oleh 231 atlit, untuk beregu diikuti sebanyak 18 club yang terdiri dari 8 orang setiap regu.

Peserta berasal dari Kabupaten Sambas, Kubu Raya, Kota Pontianak, Kabupaten Landak, Sintang, Mempawah, Ketapang dan Kabupaten Sanggau.

Sementara itu ada 12 kategori yang dipertandingan dalam Kejuaraan Bulutangkis SJT Danlantamal XII Cup 2022 antara lain pra usia dini putra/putri, usia dini putra/putri, tunggal anak-anak putra/putri, tunggal pemula putra/putri, tunggal remaja putra/putri, tunggal taruna putra/putri, namun untuk tunggal taruna putri tidak dipertandingkan karena tidak memenuhi jumlah atlitnya.

Ketua Pelaksana Kejuaraan Bulutangkis SJT Danlantamal XII Cup 2022 Aris Riski Ramadhan mengatakan, “Bahwasannya event ini dilaksanakan rutin setiap tahun yaitu di pertengahan bulan Desember. Kami sangat gembira atas terlaksananya acara ini apalagi di tahun ini pesertanya banyak yang berasal dari luar kota. Hal ini menunjukkan bahwa banyaknya antusias dari anak-anak kita yang menggemari bidang olahraga bulutangkis,” ujar Aris Riski.

“Mohon kepada para pembina PBSI agar lebih giat memberikan pelatihan kepada para atlet agar kedepannya banyak dilahirkan atlet-atlet Kalbar yang lebih baik,” lanjutnya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Komandan Lantamal XII Pontianak Laksma TNI Suharto, S.H., M.Si.(Han) yang telah mendukung sepenuhnya dalam pelaksanaan kegiatan ini, melalui turnamen bulutangkis SJT Danlantamal XII Cup Tahun 2022. Sehingga para anak-anak kita dapat menyalurkan bakatnya di bidang olahraga bulutangkis,” pungkas Aris.

Sementara itu, sambutan dari Ketua PBSI Kota Pontianak H. Syamsudin menyampaikan,
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Danlantamal XII Pontianak Laksamana Pertama TNI Suharto, atas terselenggaranya turnamen bulutangkis SJT Danlantamal XII Cup Tahun 2022 ini. Penyelenggaraan kejuaraan ini sangat baik dilaksanakan, artinya melalui kejuaraan ini bisa menjadi ajang mencari bibit bulu tangkis. Saya berharap PBSI di Kalbar dapat terus menjadwalkan turnamen bulutangkis seperti ini kedepan, agar para atlet bulutangkis di Pontianak dan Kalbar dapat menuju event nasional,” kata Syamsudin.

Sambutan Komandan Lantamal XII Laksma TNI Suharto menyampaikan,
“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya Turnamen Bulutangkis Sirkuit Junior Tangkas (SJT) Danlantamal XII Cup Tahun 2022, semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar sampai dengan selesai nanti. Mari kita semua mendukung turnamen bulutangkis ini dengan harapan agar kedepan lahir atlet-atlet bulu tangkis kelas dunia yang dapat mengharumkan nama bangsa di kancah Internasional,” ucap Danlantamal XII.

“Kepada para wasit, linesman, penyelenggara agar melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan tegas, jujur dan adil. Kepada para atlet agar bersemangat dalam bertanding dan laksanakan dengan sportif, jujur sehingga pelaksanaan turnamen bulutangkis SJT Danlantamal XII Cup Tahun 2022 ini dapat berjalan dengan lancar dan baik,” lanjut Laksma Suharto.

Selanjutnya Danlantamal XII Pontianak membuka Turnamen Bulutangkis, “Dengan mengucapkan Bismillahirrahman nirrahim SJT Danlantamal XII Cup 2022 saya nyatakan dibuka,” ucap Danlantamal XII.

Panitia penyelenggara Ibu Merry yang merupakan pemilik PB. Junior Tangkas mengatakan, “Junior Tangkas Club yang berada di Kota Pontianak melaksanakan even kejuaraan bulutangkis sudah yang kelima kalinya, pada tahun 2022 ini, dan merupakan satu-satunya club bulutangkis yang telah melaksanakan even kejuaran secara rutin setiap tahun,” jelas Merry.

Hadir juga dalam pembukaan turnamen bulutangkis SJT Danlantamal XII Cup 2022 Wadan Lantamal XII Kolonel Marinir Budiarso, S.E., Pejabat Utama, Kadis dan Kasatker Lantamal XII Pontianak, Kaban Kesbangpol Provinsi Kalbar Drs. Hermanus, M.Si., Kadispora Kota Pontianak Rizal, Ketua PBSI Kota Pontianak H. Syamsudin dan Dewan Penasehat PB Junior Tangkas M. Yuli Armansyah.

(Dispen Lantamal XII/LI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!